Faktor-Faktor yang Berpengaruh Terhadap Keberadaan Fauna di Alam

a.     Eksploitasi hutan, penebangan pohon berarti membuka habitat berbagai burung, hal ini tidak akan menjadi masalah apabila burung-burung tersebut dapat bermigrasi ke tempat lain yang masih sama kualitas habitatnya.
b.     Pembangunan jalan, demikian juga untuk pembangunan jalan jelas akan menghilangkan sekian banyak. Panjangnya koridor yang terjadi sesuai dengan keperluan akan menunjukkan besarnya luas area hilang sebagai habitat dan kawasan yang terpengaruh secara ekologis
c.     Pengembangan transmigrasi; kebutuhan akan kayu bakar, kayu sebagai bahan bangunan dan satwa liar sebagai tambahan protein akan menjadi kebiasaan dilakukan bagi orang-orang yang menempati lokasi transmigrasi.
d.     Pengembangan permukiman di daerah pantai dan rawa-rawa; akan berpengaruh terhadap keanekaragaman jenis. Pembukaan sejuta hektar lahan gambut bukan tidak mungkin menghilangkan banyak jenis in-situ.
e.     Permukiman kembali; kegiatan ini juga dikawatirkan akan banyak yang tidak mengindahkan tentang arti keseimbangan ekologi lebih-lebih yang jadi obyek adalah orang yang tidak tahu persis konsep pengelolaan lingkungan.
f.      Eksplorasi minyak/mineral dan pengembangan industri; kegiatan penambangan pada umumnya tidak memperdulikan pelestarian lingkungan karena yang jadi target bukan lingkungan yang lestari tetapi berapa besar keuntungan yang akan dapat dihasilkan.
g.     Pengembangan sektor perikanan; usaha perikanan komersial semakin berkembang akan dapat mengancam kelestarian hutan pantai, hutan bakau, terumbu karang dan ladang rumput laut.
h.     Peladangan berpindah dan perluasan pertanian; dampaknya dapat dirasakan apabila tidak sekedar berladang tetapi juga memanfaatkan semua satwa yang dapat dikonsumsi di daerah perladangan.
i.       Pengembangan perkebunan; meski semuanya tidak jelas kegunaannya bagi satwa liar. Tetapi beberapa jenis seperti karet dapat memberikan perlingungan bagi tanah dan tumbuhan lantai yang selanjutnya melindungi beberapa jenis hewan.
j.       Pengembangan peternakan; suatu raservat atau suaka margasatwa yang mudah dimasuki oleh ternak maka akan berkembang biak dengan cepat. Kedatangan ternak ini  akan menjadi kompetiror bagi satwa asli daerah itu
k.     Perburuan; umumnya perburuan yang tidak terkontrol akan menurunkan populasi satwa secara alami. Masih banyak perburuan bukan sekedar kesenangan tetapi karena kemiskinan/untuk penghidupan.
l.       Penggemar satwa; semakin tinggi permintaan pasar secara langsung akan mempengaruhi populasi satwa yang ada di berbagai daerah. Satwa tersebut merupakan hasil tangkapan di alam, bukan merupakan hasil penangkaran.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kata Sapaan dalam Bahasa Banjar

Pendekatan Keruangan (Spatial Approach)

Bahasa Banjar